KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menandatangani dengan tga kontraktor Wilayah Kerja (WK) perpanjangan dan satu kontrak WK Eksplorasi. Ketiga WK perpanjangan itu adalah WK Tarakan, WK Coastal Plains and Pekanbaru (CPP), dan WK Tungkal, sedangkan WK eksplorasi adalah WK Banyumas. Kontrak keempat wilayah kerja itu diikat denganb skema gross split. Direktur Jenderal Minyak dan Gas Kementerian ESDM Djoko Siswanto mengungkapkan, kontrak WK perpanjangan mendapatkan jangka waktu selama 20 tahun, sedangkan WK eksplorasi mendapatkan jangka waktu 30 tahun. Dia menyebut, total komitmen pasti dan kerja pasti dari penandatangan ini adalah sebesar US$ 183.152.000 sedangkan signature bonus-nya berjumlah US$ 14.450.000.
Kementerian ESDM teken kontrak empat blok migas dengan skema gross split
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menandatangani dengan tga kontraktor Wilayah Kerja (WK) perpanjangan dan satu kontrak WK Eksplorasi. Ketiga WK perpanjangan itu adalah WK Tarakan, WK Coastal Plains and Pekanbaru (CPP), dan WK Tungkal, sedangkan WK eksplorasi adalah WK Banyumas. Kontrak keempat wilayah kerja itu diikat denganb skema gross split. Direktur Jenderal Minyak dan Gas Kementerian ESDM Djoko Siswanto mengungkapkan, kontrak WK perpanjangan mendapatkan jangka waktu selama 20 tahun, sedangkan WK eksplorasi mendapatkan jangka waktu 30 tahun. Dia menyebut, total komitmen pasti dan kerja pasti dari penandatangan ini adalah sebesar US$ 183.152.000 sedangkan signature bonus-nya berjumlah US$ 14.450.000.