KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengumumkan kelanjutan pengoperasian Blok Corridor yang akan habis masa kontraknya pada 2023 mendatang pada Senin, (22/7) di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta. Pemerintah memastikan pada 20 Desember 2023 nanti, ketiga kontraktor eksisting akan tetap melanjutkan kiprahnya di Blok yang menyumbang 17% dari total produksi gas di Indonesia. Nantinya, akan ada perubahan Participating Interest (PI) untuk ketiga kontraktor tersebut. "Pertamina Hulu Energi Corridor 30%, ConocoPhillips 46% dan Repsol 24%," sebut Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar. namun Arcandra memastikan PI sebesar 10% milik PHE Corridor akan diberikan kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) sesuai ketentuan yang berlaku.
Kementerian ESDM umumkan kelanjutan pengoperasian Blok Corridor
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengumumkan kelanjutan pengoperasian Blok Corridor yang akan habis masa kontraknya pada 2023 mendatang pada Senin, (22/7) di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta. Pemerintah memastikan pada 20 Desember 2023 nanti, ketiga kontraktor eksisting akan tetap melanjutkan kiprahnya di Blok yang menyumbang 17% dari total produksi gas di Indonesia. Nantinya, akan ada perubahan Participating Interest (PI) untuk ketiga kontraktor tersebut. "Pertamina Hulu Energi Corridor 30%, ConocoPhillips 46% dan Repsol 24%," sebut Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar. namun Arcandra memastikan PI sebesar 10% milik PHE Corridor akan diberikan kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) sesuai ketentuan yang berlaku.