KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pariwisata bekerjasama dengan PT Unilever akan melakukan co-branding Festival Jajanan Bango (FJB) 2018. Festival tersebut akan berlangsung di Jakarta, 14-15 April, dan Makassar pada 5-6 Mei 2018. Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan, FJB bisa dijadikan atraksi wisata kuliner. Sebab, selain dilaksanakan secara konsisten, FJB selalu ramai dikunjungi wisatawan. Buktinya, tahun 2017 FJB dikunjungi 150.000 orang. Arief bahkan siap memasukkan Festival Jajanan Bango dalam Calendar of Event Wonderful Indonesia. "FJB ini mempunyai kualitas yang baik. Mempunyai market share yang tinggi. Sangat layak masuk dalam Calendar of Event Wonderful Indonesia. Saran saya supaya bisa masuk tanggal pelaksanaannya sudah ditetapkan minimal satu tahun sebelumnya," kata Arief, dalam keterangannya yang diterima Kontan.co.id, Selasa (10/4).
Kementerian Pariwisata dan Unilever gelar Festival Jajanan Bango
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pariwisata bekerjasama dengan PT Unilever akan melakukan co-branding Festival Jajanan Bango (FJB) 2018. Festival tersebut akan berlangsung di Jakarta, 14-15 April, dan Makassar pada 5-6 Mei 2018. Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan, FJB bisa dijadikan atraksi wisata kuliner. Sebab, selain dilaksanakan secara konsisten, FJB selalu ramai dikunjungi wisatawan. Buktinya, tahun 2017 FJB dikunjungi 150.000 orang. Arief bahkan siap memasukkan Festival Jajanan Bango dalam Calendar of Event Wonderful Indonesia. "FJB ini mempunyai kualitas yang baik. Mempunyai market share yang tinggi. Sangat layak masuk dalam Calendar of Event Wonderful Indonesia. Saran saya supaya bisa masuk tanggal pelaksanaannya sudah ditetapkan minimal satu tahun sebelumnya," kata Arief, dalam keterangannya yang diterima Kontan.co.id, Selasa (10/4).