Kementerian Pertanian lelang 11 jabatan eselon



JAKARTA. Kementerian Pertanian (Kemtan) melakukan lelang 11 jabatan eselon. Jabatannya yang dilelang terdiri dari tujuh eselon 1.a dan empat Eselon 1.b.

Diantaranya Dirjen Hortikultura yang saat ini dijabat Hasanuddin Ibrahim dan Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan yang saat ini dijabat Syukur Iwantoro. 

Pejabat eselon 1.a lain yang dilelang adalah Inspektur Jenderal adalah Ir. R. Azis Hidajat. Kemudian, Haryono yang menjabat Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian. Ada juga Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian yakni Winny Dian Wibawa yang juga merangkap Kepala Badan Ketahanan Pangan. 


Terakhir, Banun Harpini sebagai Kepala Badan Karantina Pertanian yang juga bakal diganti. 

Sementara empat jabatan eselon 1.b adalah staff ahli menteri bidang lingkungan, staf ahli menteri bidang kebijakan pembangunan pertanian, staf ahli menteri bidang kerjasama internasional dan staf ahli menteri bidang investasi pertanian. 

Andi Amran Sulaiman, Menteri Pertanian enggan menjelaskan pertimbangan yang dilakukan seleksi jabatan. "Yang pasti kami sudah ada pertimbangan. Sesuai dengan penilaian sebelumnya," kata Amran, Selasa (10/3). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Hendra Gunawan