KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Eko Djoeli Heripoerwanto mengatakan, terdapat 12 proyek yang direncanakan akan menggunakan skema kerjasama pemerintah dan badan usaha (KPBU) pada tahun 2021. “Proyek KPBU yang ready to offer untuk tahun 2021 yaitu yang sudah masuk dalam daftar rencana KPBU ada 12 proyek. Ini yang terkait dengan jalan dan jembatan,” kata Eko saat rapat kerja dengan Komisi V DPR, Rabu (31/3). Selain itu, terdapat 12 proyek yang tengah diusulkan untuk KPBU. Kemudian terdapat usulan pembangunan Rusun Cisaranten Bina Harapan dan SPAM Ir H Djuanda yang juga tengah diusulkan dengan skema KPBU. “Itu yang siap untuk ditawarkan di tahun 2021. Ini artinya siap pelelangan,” ujar Eko.
Kementerian PUPR: 12 Proyek jalan dan jembatan Rp 167 triliun pakai skema KPBU
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Eko Djoeli Heripoerwanto mengatakan, terdapat 12 proyek yang direncanakan akan menggunakan skema kerjasama pemerintah dan badan usaha (KPBU) pada tahun 2021. “Proyek KPBU yang ready to offer untuk tahun 2021 yaitu yang sudah masuk dalam daftar rencana KPBU ada 12 proyek. Ini yang terkait dengan jalan dan jembatan,” kata Eko saat rapat kerja dengan Komisi V DPR, Rabu (31/3). Selain itu, terdapat 12 proyek yang tengah diusulkan untuk KPBU. Kemudian terdapat usulan pembangunan Rusun Cisaranten Bina Harapan dan SPAM Ir H Djuanda yang juga tengah diusulkan dengan skema KPBU. “Itu yang siap untuk ditawarkan di tahun 2021. Ini artinya siap pelelangan,” ujar Eko.