KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan bersama dengan PT Pelindo IV melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja sama Pemanfaatan Pengoperasian Stasiun Vessel Traffic Services (VTS) milik Kemhub di pelabuhan-pelabuhan yang dioperasikan Pelindo IV. Penandatangan perjanjian kerjasama tersebut dilakukan oleh para Kepala Distrik Navigasi (Disnav) yaitu Disnav Makassar, Disnav Samarinda, Disnav Bitung, dan Disnav Sorong dengan para General Manager PT Pelindo IV Cabang Makassar, Samarinda, Bitung dan Sorong, serta disaksikan oleh Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Sesditjen Perhubungan Laut, Direktur Kenavigasian dan Direktur Operasional dan Komersial PT Pelindo IV (Persero). Menurut Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Agus Purnomo, pelaksanaan kerja sama ini merupakan awal yang baik karena dapat memberikan dampak yang besar dalam hal peningkatan efektivitas pemakaian peralatan yang dimiliki sekaligus dapat memberikan pemasukan kepada negara.
Kemhub dan Pelindo IV bekerja sama manfaatkan stasiun VTS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan bersama dengan PT Pelindo IV melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja sama Pemanfaatan Pengoperasian Stasiun Vessel Traffic Services (VTS) milik Kemhub di pelabuhan-pelabuhan yang dioperasikan Pelindo IV. Penandatangan perjanjian kerjasama tersebut dilakukan oleh para Kepala Distrik Navigasi (Disnav) yaitu Disnav Makassar, Disnav Samarinda, Disnav Bitung, dan Disnav Sorong dengan para General Manager PT Pelindo IV Cabang Makassar, Samarinda, Bitung dan Sorong, serta disaksikan oleh Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Sesditjen Perhubungan Laut, Direktur Kenavigasian dan Direktur Operasional dan Komersial PT Pelindo IV (Persero). Menurut Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Agus Purnomo, pelaksanaan kerja sama ini merupakan awal yang baik karena dapat memberikan dampak yang besar dalam hal peningkatan efektivitas pemakaian peralatan yang dimiliki sekaligus dapat memberikan pemasukan kepada negara.