KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) mengatakan kerja sama pemerintah dan badan usaha (KPBU) menjadi salah satu alternatif untuk mendanai proyek infrastruktur transportasi. Sekretaris Jenderal Kemhub Sugihardjo mengatakan, pemerintah tidak bisa menanggung sendiri biaya proyek. Sebab, anggaran dari APBN hanya bisa memenuhi 41% dari total proyek. "Sehingga perlu adanya investor atau pihak swasta baik dari asing maupun lokal untuk mendukung proyek yang sedang dibangun," ungkapnya di Kantor Kemhub, Selasa (3/4).
Kemhub: Jangan khawatir dengan skema KPBU
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) mengatakan kerja sama pemerintah dan badan usaha (KPBU) menjadi salah satu alternatif untuk mendanai proyek infrastruktur transportasi. Sekretaris Jenderal Kemhub Sugihardjo mengatakan, pemerintah tidak bisa menanggung sendiri biaya proyek. Sebab, anggaran dari APBN hanya bisa memenuhi 41% dari total proyek. "Sehingga perlu adanya investor atau pihak swasta baik dari asing maupun lokal untuk mendukung proyek yang sedang dibangun," ungkapnya di Kantor Kemhub, Selasa (3/4).