Kemitraan Industri Keamanan dan Pertahanan Eropa dan Jepang



KONTAN.CO.ID - TOKYO. Uni Eropa akan bermitra dengan industri keamanan dan pertahanan Jepang dan Korea Selatan. Kerjasama ini untuk pengembangan peralatan militer.

Hal ini akan menandai kolaborasi pertama Uni Eropa yang terkait dengan keamanan dan pertahanan dengan negara Asia. Eropa berharap dapat mencapai kesepakatan dengan Jepang pada akhir tahun. Nikkei menyebut, Uni Eropa akan mendanai proyek-proyek bersama yang dikelola oleh perusahaan Jepang dan Eropa.

Baca Juga: Uni Eropa dan China Bersiap Membicarakan Rencana Pengenaan Tarif Kendaraan Listrik


Meski Jepang memiliki konstitusi yang tidak menyetujui perang, Jepang mengatakan bahwa mereka saat ini menghadapi kondisi keamanan yang paling parah dan kompleks sejak Perang Dunia Kedua.

Beberapa tahun terakhir, Jepang telah meningkatkan industri pertahanannya dan menyatakan khawatir atas ancaman dari negara tetangganya di Asia, yakni China dan Korea Utara. Jepang juga tengah mengembangkan jet tempur canggih dengan Inggris dan Italia.

Editor: Avanty Nurdiana