KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) terus berkomitmen memastikan setiap anak yang menjadi yatim, piatu, yatim piatu karena salah satu atau kedua orang tuanya meninggal akibat Covid-19 terdata dan terpenuhi hak-haknya. Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga menjelaskan bahwa secara kolaboratif merangkul para mitra kerja termasuk kelompok dunia usaha untuk menjadi bagian dari solusi permasalahan yang dialami oleh kelompok perempuan dan anak. “Dari data Rapidpro (September 2021) yang terdata secara nasional, angka anak yatim, piatu, yatim piatu karena pandemi Covid-19 itu tembus 20.887 anak. Mudah-mudahan kita harapkan sudah berhenti, tidak ada tambahan lagi. Khusus di Provinsi Bali ada sebanyak 265 anak, namun bantuan yang kami berikan adalah 234. Ini adalah hasil verifikasi, (jumlah) yang membutuhkan bantuan,” ujar Menteri Bintang dalam keterangannya, Rabu (22/9).
Kemitraan Kemen PPPA dan Indo Non Woven jangkau anak-anak di Bali
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) terus berkomitmen memastikan setiap anak yang menjadi yatim, piatu, yatim piatu karena salah satu atau kedua orang tuanya meninggal akibat Covid-19 terdata dan terpenuhi hak-haknya. Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga menjelaskan bahwa secara kolaboratif merangkul para mitra kerja termasuk kelompok dunia usaha untuk menjadi bagian dari solusi permasalahan yang dialami oleh kelompok perempuan dan anak. “Dari data Rapidpro (September 2021) yang terdata secara nasional, angka anak yatim, piatu, yatim piatu karena pandemi Covid-19 itu tembus 20.887 anak. Mudah-mudahan kita harapkan sudah berhenti, tidak ada tambahan lagi. Khusus di Provinsi Bali ada sebanyak 265 anak, namun bantuan yang kami berikan adalah 234. Ini adalah hasil verifikasi, (jumlah) yang membutuhkan bantuan,” ujar Menteri Bintang dalam keterangannya, Rabu (22/9).