KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berdasarkan data Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan pada tahun 2017 sebanyak 12,74 juta peserta menunggak. Terkait hal ini Kementerian Kesehatan meminta BPJS Kesehatan segera menyelesaikan hal tersebut. Kepala Pusat Pembiayaan dan Jaminan Kesehatan Kementerian Kesehatan Kalsum Komaryani bilang, berdasarkan Undang-Undang Nomor 24 tahun 2011, BPJS Kesehatan harus menyelesaikan permasalahan tunggakan. Selain itu, tunggakan tersebut akan mempengaruhi penerimaan BPJS Kesehatan. "BPJS Kesehatan yang harus menyelesaikan karena mereka juga yang pegang datanya," kata Kalsum kepada Kontan.co.id, Rabu (11/4).
Kemkes minta BPJS Kesehatan selesaikan tunggakan peserta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berdasarkan data Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan pada tahun 2017 sebanyak 12,74 juta peserta menunggak. Terkait hal ini Kementerian Kesehatan meminta BPJS Kesehatan segera menyelesaikan hal tersebut. Kepala Pusat Pembiayaan dan Jaminan Kesehatan Kementerian Kesehatan Kalsum Komaryani bilang, berdasarkan Undang-Undang Nomor 24 tahun 2011, BPJS Kesehatan harus menyelesaikan permasalahan tunggakan. Selain itu, tunggakan tersebut akan mempengaruhi penerimaan BPJS Kesehatan. "BPJS Kesehatan yang harus menyelesaikan karena mereka juga yang pegang datanya," kata Kalsum kepada Kontan.co.id, Rabu (11/4).