KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Kesehatan (Kemkes) menegaskan hingga Jumat (31/1) malam belum menemukan kasus infeksi virus corona di Indonesia. Meskipun ada beberapa pasien yang diduga terinfeksi (supect) di beberapa tempat, berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium Kementerian Kesehatan menunjukkan negatif alias tidak terdeteksi adanya infeksi virus corona. Hasil deteksi negatif tersebut juga bukan karena ketidakmampuan laboratorium di dalam negeri untuk mendeteksi virus corona. Kemkes menegaskan laboratorium pendeteksi virus corona yang ada di dalam negeri sudah mengikuti standard yang ditetapkan oleh organisasi kesehatan dunia World Health Organization (WHO). Baca Juga: Waspadai penyebaran virus corona, WNI yang dipulangkan dari Wuhan akan dikarantina
Kemkes tegaskan laboratorium RI mampu mendeteksi infeksi virus corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Kesehatan (Kemkes) menegaskan hingga Jumat (31/1) malam belum menemukan kasus infeksi virus corona di Indonesia. Meskipun ada beberapa pasien yang diduga terinfeksi (supect) di beberapa tempat, berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium Kementerian Kesehatan menunjukkan negatif alias tidak terdeteksi adanya infeksi virus corona. Hasil deteksi negatif tersebut juga bukan karena ketidakmampuan laboratorium di dalam negeri untuk mendeteksi virus corona. Kemkes menegaskan laboratorium pendeteksi virus corona yang ada di dalam negeri sudah mengikuti standard yang ditetapkan oleh organisasi kesehatan dunia World Health Organization (WHO). Baca Juga: Waspadai penyebaran virus corona, WNI yang dipulangkan dari Wuhan akan dikarantina