KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Luar Negeri (Kemlu) menyatakan konsensus mengenai Strategi Indo-Pasifik di pertemuan menteri luar negeri (menlu) negara-negara ASEAN atau ASEAN Retreat 2019 di Chiang Mai, Thailand berjalan dengan baik. Pernyataan tersebut merupakan bantahan Kemlu atas laporan salah satu media asal Thailand, The Nation pada Jumat (18/1) yang menyebut sepuluh menteri luar negeri ASEAN gagal mencapai kata sepakat terkait Strategi Indo Pasifik. "Itu tidak benar, pembahasan konsep ASEAN dan Indo-Pasifik progress-nya bagus dengan target untuk disepakati oleh leaders ASEAN dalam KTT. Tujuan utama retreat ini adalah membahas program kerja dan prioritas Thailand sebagai ketua ASEAN 2019," kata Juru Bicara Kemlu Arrmanatha Nasir kepada Kontan.co.id Senin (21/1).
Kemlu bantah menlu negara anggota ASEAN gagal sepakati Strategi Indo-Pasifik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Luar Negeri (Kemlu) menyatakan konsensus mengenai Strategi Indo-Pasifik di pertemuan menteri luar negeri (menlu) negara-negara ASEAN atau ASEAN Retreat 2019 di Chiang Mai, Thailand berjalan dengan baik. Pernyataan tersebut merupakan bantahan Kemlu atas laporan salah satu media asal Thailand, The Nation pada Jumat (18/1) yang menyebut sepuluh menteri luar negeri ASEAN gagal mencapai kata sepakat terkait Strategi Indo Pasifik. "Itu tidak benar, pembahasan konsep ASEAN dan Indo-Pasifik progress-nya bagus dengan target untuk disepakati oleh leaders ASEAN dalam KTT. Tujuan utama retreat ini adalah membahas program kerja dan prioritas Thailand sebagai ketua ASEAN 2019," kata Juru Bicara Kemlu Arrmanatha Nasir kepada Kontan.co.id Senin (21/1).