KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pariwisata gencar menggelar kampanye Wonderful Indonesia demi menarik minat wisatawan mancanegara. Kali ini, Kempar melakukan promosi ke komunitas yacht di Selandia Baru. “Kami akan melakukan promosi di Selandia Baru. Pasar di sana sangat menjanjikan. Selandia Baru juga memiliki banyak komunitas yacht besar dengan reputasi dunia,” ungkap I Gde Pitana, Deputi Pemasaran I Kementerian Pariwisata dalam keterangan yang diterima Kontan.co.id, Rabu (11/4). Selama promosi di Selandia Baru pada 20 April-21 April, Wonderful Indonesia akan membagi agenda branding-nya menjadi dua. Yakni, presentasi terkait product knowledge beserta regulasi terbaru dan dinner reception di Opua Yacht Club.
Saat dinner, beberapa luxury yacht diundang. Mereka adalah Oyster Yacht Community, Kerikeri Cruising Club, hingga Whangarei Cruising Club.