Jakarta. Kementerian Pertanian (Kemtan) berjanji akan mendorong program replanting perkebunan kelapa sawit yang lebih berkeadilan bagi para petani sawit. Kemtan menjamin akan mendorong upaya replanting semua kebun petani yang sudah uzur dan produktivitasnya rendah. Dengan demikian, meksipun ada moratorium sawit, tapi program replanting tetap berjalan. Direktur Jenderal Perkebunan Kemtan Gamal Nasir meminta agar petani sawit tidak perlu khawatir program replanting tidak berjalan dengan lancar. Pemerintah akan mendorong agar replanting ini berhasil dan dirasakan oleh petani. Program replanting ini diharapkan bisa mendongkrat produksi perkebunan kelapa sawit petani yang sebagian besar tanaman sawitnya sudah uzur. "Sekarang pemerintah fokus mendorong adanya peningkatan produktivitas," ujar Gamal, Kamis (28/7).
Kemtan janjikan replanting sawit yang berkeadilan
Jakarta. Kementerian Pertanian (Kemtan) berjanji akan mendorong program replanting perkebunan kelapa sawit yang lebih berkeadilan bagi para petani sawit. Kemtan menjamin akan mendorong upaya replanting semua kebun petani yang sudah uzur dan produktivitasnya rendah. Dengan demikian, meksipun ada moratorium sawit, tapi program replanting tetap berjalan. Direktur Jenderal Perkebunan Kemtan Gamal Nasir meminta agar petani sawit tidak perlu khawatir program replanting tidak berjalan dengan lancar. Pemerintah akan mendorong agar replanting ini berhasil dan dirasakan oleh petani. Program replanting ini diharapkan bisa mendongkrat produksi perkebunan kelapa sawit petani yang sebagian besar tanaman sawitnya sudah uzur. "Sekarang pemerintah fokus mendorong adanya peningkatan produktivitas," ujar Gamal, Kamis (28/7).