KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan harga telur ayam yang umumnya terjadi setiap akhir tahun disinyalir akibat mata rantai panjang distribusi. Menurut Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dirjen PKH), I Ketut Diarmita pemotongan rantai pasok ini dapat dipotong dengan pengadaan koperasi. “Sekarang peternak kita di Blitar yang merupakan sentra telur, sudah kerja sama dengan Dharma Jaya dan koperasi. Mereka membangun koperasi, mudah-mudahan mereka mampu memotong rantai distribusi yang panjang. Sehingga dengan begitu disparitas harga tidak terlalu tinggi,” kata Ketut, Kamis (22/11). Ketut berharap ke depannya, petani tidak boleh bekerja sendiri untuk meminimalisir rantai panjang yang menyebabkan harga di konsumen melejit. Selain itu, adanya koperasi ini diharapkan membuat petani mampu berkompromi dengan harga jual.
Kemtan: Koperasi untuk potong mata rantai panjang distribusi telur
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan harga telur ayam yang umumnya terjadi setiap akhir tahun disinyalir akibat mata rantai panjang distribusi. Menurut Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dirjen PKH), I Ketut Diarmita pemotongan rantai pasok ini dapat dipotong dengan pengadaan koperasi. “Sekarang peternak kita di Blitar yang merupakan sentra telur, sudah kerja sama dengan Dharma Jaya dan koperasi. Mereka membangun koperasi, mudah-mudahan mereka mampu memotong rantai distribusi yang panjang. Sehingga dengan begitu disparitas harga tidak terlalu tinggi,” kata Ketut, Kamis (22/11). Ketut berharap ke depannya, petani tidak boleh bekerja sendiri untuk meminimalisir rantai panjang yang menyebabkan harga di konsumen melejit. Selain itu, adanya koperasi ini diharapkan membuat petani mampu berkompromi dengan harga jual.