KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dua bank pelat merah penguasa pasar, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) dan PT Bank Mandiri Tbk mengatakan kenaikan suku bunga acuan BI tak terlalu berpengaruh ke suku bunga kredit. Suprajarto, Direktur Utama BRI mengatakan dengan kenaikan suku bunga acuan BI, tidak akan terlalu mempengaruhi suku bunga kredit BRI. "Kami berusaha tahan suku bunga kredit agar tidak naik," kata Suprajarto, Rabu (30/5). Hal ini untuk menjaga situasi ekonomi tetap kondusif.
Kenaikan 7DRR rate tak pengaruhi bunga kredit BRI dan Bank Mandiri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dua bank pelat merah penguasa pasar, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) dan PT Bank Mandiri Tbk mengatakan kenaikan suku bunga acuan BI tak terlalu berpengaruh ke suku bunga kredit. Suprajarto, Direktur Utama BRI mengatakan dengan kenaikan suku bunga acuan BI, tidak akan terlalu mempengaruhi suku bunga kredit BRI. "Kami berusaha tahan suku bunga kredit agar tidak naik," kata Suprajarto, Rabu (30/5). Hal ini untuk menjaga situasi ekonomi tetap kondusif.