KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) menyatakan bahwa kenaikan tarif sewa di pusat perbelanjaan jabodetabek tidak mempengaruhi tingkat okupansi pada mal. Alphonzus Widjaja, Ketua Umum APPBI mengatakan bahwa pada tahun ini akan ada kenaikan tarif sewa pada setiap mal dengan kisaran rata-rata 5%-10%. Kata dia, aturan itu telah berlaku sejak tahun 2023. "Kenaikan tarif sewa umumnya berkisar 5% - 10%. Kenaikan tarif sewa sudah dilakukan sejak tahun 2023 lalu," ungkap Alphonzus kepada kontan, Kamis (18/4).
Kenaikan Tarif Sewa Pusat Perbelanjaan Tak Menurunkan Tingkat Okupansi Mal
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) menyatakan bahwa kenaikan tarif sewa di pusat perbelanjaan jabodetabek tidak mempengaruhi tingkat okupansi pada mal. Alphonzus Widjaja, Ketua Umum APPBI mengatakan bahwa pada tahun ini akan ada kenaikan tarif sewa pada setiap mal dengan kisaran rata-rata 5%-10%. Kata dia, aturan itu telah berlaku sejak tahun 2023. "Kenaikan tarif sewa umumnya berkisar 5% - 10%. Kenaikan tarif sewa sudah dilakukan sejak tahun 2023 lalu," ungkap Alphonzus kepada kontan, Kamis (18/4).