KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah sudah menetapkan kenaikan upah minimum di Indonesia dengan kenaikan rata-rata sebanyak 1,09% pada 2022. Ekonom Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia, Yusuf Rendy, menilai kenaikan upah minimum ini akan menjadi esensial untuk dilakukan, terutama dari kondisi di tahun depan, di mana perekonomian diproyeksikan akan mengalami peningkatan dan inflasi akan ikut meningkat seiring dengan perbaikan perekonomian. Hanya saja, Rendy mengamati, untuk mengakomodasi perhatian dari buruh yang mengatakan kenaikan ini relatif kecil, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan atau dilakukan pemerintah.
Kenaikan upah minimum tahun 2022 rata-rata 1,09%, ini kata ekonom
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah sudah menetapkan kenaikan upah minimum di Indonesia dengan kenaikan rata-rata sebanyak 1,09% pada 2022. Ekonom Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia, Yusuf Rendy, menilai kenaikan upah minimum ini akan menjadi esensial untuk dilakukan, terutama dari kondisi di tahun depan, di mana perekonomian diproyeksikan akan mengalami peningkatan dan inflasi akan ikut meningkat seiring dengan perbaikan perekonomian. Hanya saja, Rendy mengamati, untuk mengakomodasi perhatian dari buruh yang mengatakan kenaikan ini relatif kecil, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan atau dilakukan pemerintah.