Kenali 5 penyebab gigi ngilu ini, tak hanya infeksi



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berbagai macam faktor dapat jadi penyebab gigi ngilu. Tentu saja Anda perlu mengetahui penyebabnya supaya langkah pengobatan yang tepat bisa Anda lakukan. Selain terasa ngilu, masih banyak gejala lain yang bisa Anda alami.

Masalah pada gigi dan gusi bisa menimbulkan rasa sakit. Apalagi saat Anda mengonsumsi makanan atau minuman manis. Selain itu, gusi bengkak, bau mulut tak sedap, demam, dan kondisi-kondisi lain juga bisa terjadi.

Apabila Anda mengalami beberapa kondisi itu, usahakan untuk segera memeriksakan diri ke dokter. Biasanya, dokter akan melakukan pemeriksaan terlebih dahulu sebelum memberikan diagnosa. Setelah itu, dokter akan memberikan bentuk perawatan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Gigi Berlubang


Mengutip dari Healthline (healthline.com), gigi ngilu bisa terjadi karena pembusukan gigi atau biasa disebut dengan istilah gigi berlubang. Jika terjadi infeksi, Anda membutuhkan antibiotik. Selain itu, gigi berlubang juga bisa diatasi dengan bentuk perawatan yang lain, misalnya membersihkan karang gigi.

Baca Juga: Obat radang gusi bisa dari 4 bahan-bahan alami ini, lo

Gigi Patah

Gigi yang patah juga bisa jadi penyebab gigi ngilu, lo. Kondisi itu bisa terjadi ketika Anda terjatuh atau mengunyah makanan dengan tekstur yang keras. Jika tak segera diatasi, gigi patah bisa mengakibatkan masalah lain yang lebih serius, contohnya infeksi bakteri.

Infeksi Gusi

Healthline menyebutkan bahwa infeksi pada gusi bisa jadi faktor selanjutnya yang membuat gigi Anda terasa sakit. Ada banyak hal yang bisa menyebabkan infeksi pada gusi. Mulai dari merokok, genetik, perubahan hormon, jenis obat-obatan tertentu, atau penyakit lain yang Anda miliki.

Baca Juga: Tak hanya kompres, coba 5 cara mengatasi sakit gigi ini

Abses Gigi

Penyebab gigi ngilu lain yang tak boleh Anda abaikan adalah abses gigi. Abses gigi muncul saat jaringan dalam gigi mati lalu jadi tempat bakteri dan nanah. Biasanya, abses gigi Anda alami karena infeksi atau peradangan sebelumnya yang tak teratasi dengan baik.

Pertumbuhan Gigi

Pertumbuhan gigi, apalagi gigi yang menyundul posisi gigi sebelumnya, dapat menimbulkan rasa sakit. Arah pertumbuhan gigi yang tidak sesuai juga bisa menimbulkan rasa nyeri sehingga Anda perlu segera mengatasinya. Jika tidak, pertumbuhan gigi akan mengganggu akar gigi di sekitarnya.

Selanjutnya: 4 Cara mengobati gusi bengkak, bisa dilakukan di rumah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News