KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyaknya hal yang perlu disiapkan Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) menjadi kendala terhadap rencana mereka merilis perdagangan berjangka mata uang kripto dalam waktu dekat. Terlebih lagi, kendala utama BBJ berkaitan dengan permodalan dan teknologi. Direktur Utama BBJ Stephanus Paulus Lumintang mengatakan, rencana realisasi mengadakan investasi mata uang kripto masih potensial. Namun, BBJ membutuhkan waktu lebih dan tidak bisa mempercepat realisasi rencana tersebut dalam waktu dekat karena menyangkut permodalan dan teknologi. "Rencana ini berkaitan dengan investasi yang tidak kecil, jadi kami masih mempertimbangkan berbagai kondisi, termasuk potensi dan return dari bisnis ini," kata Stephanus kepada Kontan.co.id, Jumat (11/10).
Kendala modal, BBJ tunda merilis perdagangan berjangka mata uang kripto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyaknya hal yang perlu disiapkan Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) menjadi kendala terhadap rencana mereka merilis perdagangan berjangka mata uang kripto dalam waktu dekat. Terlebih lagi, kendala utama BBJ berkaitan dengan permodalan dan teknologi. Direktur Utama BBJ Stephanus Paulus Lumintang mengatakan, rencana realisasi mengadakan investasi mata uang kripto masih potensial. Namun, BBJ membutuhkan waktu lebih dan tidak bisa mempercepat realisasi rencana tersebut dalam waktu dekat karena menyangkut permodalan dan teknologi. "Rencana ini berkaitan dengan investasi yang tidak kecil, jadi kami masih mempertimbangkan berbagai kondisi, termasuk potensi dan return dari bisnis ini," kata Stephanus kepada Kontan.co.id, Jumat (11/10).