KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan mobil pada Oktober 2020 mulai menggeliat jika dibandingkan pencapaian bulan sebelumnya. Kenaikan kinerja penjualan mobil ini memberi sentimen positif bagi emiten sektor otomotif. Berdasarkan informasi dari Bloomberg, penjualan wholesales pada Okober 2020 sebanyak 49.043 unit, naik dari realiasasi pada September sebanyak 48.554 unit. Periode Januari hingga Oktober 2020 tercatat penjualan wholesales sebanyak 421.089 unit atau menyusut 50,6% dari periode yang sama 2019. Analis Jasa Utama Capital Sekuritas Chris Apriliony mengatakan, jika melihat produk-produk yang baru keluar di kuartal ketiga tahun ini memang terlihat adanya pemulihan. Dengan demikian, ia memprediksi kinerja industri otomotif kemungkinan akan lebih baik di kuartal akhir tahun ini jika dibandingkan dengan kuartal sebelumnya.
Kendaraan listrik jadi daya tarik sektor otomotif, ini rekomendasi saham dari analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan mobil pada Oktober 2020 mulai menggeliat jika dibandingkan pencapaian bulan sebelumnya. Kenaikan kinerja penjualan mobil ini memberi sentimen positif bagi emiten sektor otomotif. Berdasarkan informasi dari Bloomberg, penjualan wholesales pada Okober 2020 sebanyak 49.043 unit, naik dari realiasasi pada September sebanyak 48.554 unit. Periode Januari hingga Oktober 2020 tercatat penjualan wholesales sebanyak 421.089 unit atau menyusut 50,6% dari periode yang sama 2019. Analis Jasa Utama Capital Sekuritas Chris Apriliony mengatakan, jika melihat produk-produk yang baru keluar di kuartal ketiga tahun ini memang terlihat adanya pemulihan. Dengan demikian, ia memprediksi kinerja industri otomotif kemungkinan akan lebih baik di kuartal akhir tahun ini jika dibandingkan dengan kuartal sebelumnya.