Kepercayaan bisnis rebound, Ausie dollar bisa rally



MELBOURNE. Kondisi bisnis Australia memburuk tajam pada Januari 2011. Banjir Queensland telah memukul dan memangkas pendapatan.Namun, kepercayaan bisnis berhasil rebound tajam seiring keyakinan bahwa tekanan ekonomi akan segera berakhir.Survey National Australia Bank (NAB) terhadap 400 perusahaan menujukan business confidence mengalami kenaikan 7 poin ke level 4 di Januari lalu. Sebelumnya, indeks tercatat turun 3 poin pada Desember ketika musibah banjir pertama kali terjadi.NAB memperkirakan total dampak banjir yang melanda wilayah Australia akan memangkas GDP sekitar 1,5% di mana estimasi tersebut lebih tinggi dibandingkan sejumlah estimasi sebelumnya.Reserve Bank of Australia (RBA) masih optimis terhadap prospek pertumbuhan ekonomi Australia dalam jangka panjang. RBA memprediksi pertumbuhan tahunan akan mengalami akselerasi menjadi 5,25% di akhir tahun, berkat tertahannya laba ekspor dan juga adanya proyek-proyek besar yang menyambung pipa.Sedangkan NAB memprediksi ekonomi akan tumbuh 3,5% pada 2011 dan 3,9% pada 2012. Adapun data GDP yang terakhir dirilis menunjukkan pertumbuhan tahunan 2,7%di kuartal ketiga 2010.Erwin Poernomo, Analis Valbury Asia Futures mengatakan, dengan faktor yang ada, peluang rally dollar Australia (ausie) akan berlanjut dan masuk ke area bullish pada intraday dan daily chart. "Secara teknikal, formasi head and shoulders pada daily chart masih mendukung berlanjutnya rally," ujarnya, Rabu (9/2).Erwin merekomendasikan beli di level 1,0130. Adapun target pergerakan ausie diperkirakan di kisaran 1,0200-1,0270 terhadap dollar AS.


Editor: