KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keputusan final untuk kelanjutan proyek pipa transmisi gas bumi Cirebon-Semarang (Cisem) bakal diambil pada pekan depan. Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Jugi Prajogio mengatakan, pembahasan masih berlangsung dalam pekan ini. "Belum putus, akan lanjut besok atau Jumat untuk pembahasannya. Bisa jadi (pekan depan)," ungkap Jugi kepada Kontan.co.id, Rabu (4/8). Jugi pun memastikan, Komite BPH Migas wajib bersikap bijaksana untuk keputusan yang akan diambil. Hal ini juga demi memastikan keputusan yang diambil sesuai dengan aturan yang berlaku.
Keputusan final proyek pipa gas Cirebon-Semarang diambil pekan depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keputusan final untuk kelanjutan proyek pipa transmisi gas bumi Cirebon-Semarang (Cisem) bakal diambil pada pekan depan. Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Jugi Prajogio mengatakan, pembahasan masih berlangsung dalam pekan ini. "Belum putus, akan lanjut besok atau Jumat untuk pembahasannya. Bisa jadi (pekan depan)," ungkap Jugi kepada Kontan.co.id, Rabu (4/8). Jugi pun memastikan, Komite BPH Migas wajib bersikap bijaksana untuk keputusan yang akan diambil. Hal ini juga demi memastikan keputusan yang diambil sesuai dengan aturan yang berlaku.