JAKARTA. PT Titan Kimia Nusantara Tbk akan memaksimalkan kemampuan produksi pabrik di tahun 2013. Langkah ini merupakan upaya perusahaan memperbaiki kinerja. Johanes Bambang Budihardja, Direktur Tidak Terafiliasi Titan mengatakan, tahun ini, pihaknya akan meningkatkan produksi bijih plastik (polietilena) sekitar 24% dari tahun lalu. "Tahun ini, kami akan menaikkan produksi menjadi 437 metrik ton dari 352 metrik ton tahun lalu," ujarnya, Rabu (27/3). Adapun, total kapasitas terpasang pabrik Titan mencapai 560 metrik ton (MT). Peningkatan produksi itu bertujuan untuk mengerek kinerja perusahaan yang berkode saham FPNI itu. Manajemen menargetkan, di akhir tahun 2013 ini, pihaknya bisa membukukan pendapatan sebesar US$ 600 juta. Angka ini meningkat sekitar 5,2% dari realisasi pendapatan tahun lalu yang sebesar US$ 570,08 juta.
kerek kinerja, Titan Kimia mengoptimalkan produksi
JAKARTA. PT Titan Kimia Nusantara Tbk akan memaksimalkan kemampuan produksi pabrik di tahun 2013. Langkah ini merupakan upaya perusahaan memperbaiki kinerja. Johanes Bambang Budihardja, Direktur Tidak Terafiliasi Titan mengatakan, tahun ini, pihaknya akan meningkatkan produksi bijih plastik (polietilena) sekitar 24% dari tahun lalu. "Tahun ini, kami akan menaikkan produksi menjadi 437 metrik ton dari 352 metrik ton tahun lalu," ujarnya, Rabu (27/3). Adapun, total kapasitas terpasang pabrik Titan mencapai 560 metrik ton (MT). Peningkatan produksi itu bertujuan untuk mengerek kinerja perusahaan yang berkode saham FPNI itu. Manajemen menargetkan, di akhir tahun 2013 ini, pihaknya bisa membukukan pendapatan sebesar US$ 600 juta. Angka ini meningkat sekitar 5,2% dari realisasi pendapatan tahun lalu yang sebesar US$ 570,08 juta.