PANGKALPINANG. Pemerintah Provinsi Bangka Belitung (Babel) akan membangun museum bawah laut untuk meningkatkan kunjungan wisatawan domestik dan asing ke daerah itu. "Kami sudah membahas pembangunan museum bawah laut ini dengan Gubernur Babel dan pihak terkait lainnya. Mudah-mudahan pada tahun ini wacana pembangunan obyek wisata bawah laut tersebut terealisasi," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Babel KA Tajuddin di Pangkalpinang, Kamis (29/1) lalu. Ia menjelaskan, pembangunan museum bawah laut tersebut akan dilakukan di daerah bagian selatan Pulau Bangka dan Belitung, karena di kawasan tersebut banyak terdapat kapal-kapal zaman dahulu yang tengelam.
Keren, Babel akan bangun museum bawah laut
PANGKALPINANG. Pemerintah Provinsi Bangka Belitung (Babel) akan membangun museum bawah laut untuk meningkatkan kunjungan wisatawan domestik dan asing ke daerah itu. "Kami sudah membahas pembangunan museum bawah laut ini dengan Gubernur Babel dan pihak terkait lainnya. Mudah-mudahan pada tahun ini wacana pembangunan obyek wisata bawah laut tersebut terealisasi," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Babel KA Tajuddin di Pangkalpinang, Kamis (29/1) lalu. Ia menjelaskan, pembangunan museum bawah laut tersebut akan dilakukan di daerah bagian selatan Pulau Bangka dan Belitung, karena di kawasan tersebut banyak terdapat kapal-kapal zaman dahulu yang tengelam.