MAKASSAR. Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementrian Perhubungan Hermanto Dwi Atmoko mengatakan Kereta Api yang akan dibangun di Sulawesi akan lebih canggih dibanding di pulau Jawa. "Kereta Api ini akan bisa melakukan akselerasi mencapai 200 km per jam dengan kecepatan normal 150 km per jam, lebih kencang dari Kereta Api di Jawa yang hanya mencapai 120 km per jam," kata Hermanto di Barru, Rabu (12/8). Kereta dengan lebar rel mencapai 1435 mm tersebut, kata dia, mampu menampung beban hingga 20-22 ton, lebih besar dari Kereta Api di Jawa yang hanya memiliki daya angkut 15 ton.
Kereta api Makassar lebih canggih dari di Jawa
MAKASSAR. Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementrian Perhubungan Hermanto Dwi Atmoko mengatakan Kereta Api yang akan dibangun di Sulawesi akan lebih canggih dibanding di pulau Jawa. "Kereta Api ini akan bisa melakukan akselerasi mencapai 200 km per jam dengan kecepatan normal 150 km per jam, lebih kencang dari Kereta Api di Jawa yang hanya mencapai 120 km per jam," kata Hermanto di Barru, Rabu (12/8). Kereta dengan lebar rel mencapai 1435 mm tersebut, kata dia, mampu menampung beban hingga 20-22 ton, lebih besar dari Kereta Api di Jawa yang hanya memiliki daya angkut 15 ton.