JAKARTA. Wakil Kepala Delegasi Uni Eropa (UE) untuk Indonesia, Brunei Darussalam, dan ASEAN Colin Crooks menyatakan kerja sama UE dan Indonesia akan fokus pada edukasi, terutama pendidikan dasar. UE berpendapat, Indonesia harus memperlebar akses bagi anak usia wajib belajar 9 tahun untuk mengenyam pendidikan. "Pendidikan dasar investasi paling penting karena mereka cikal bakal masa depan bangsa ini," ungkapnya di sela peluncuran EU Blue Book 2014 di Jakarta, Senin (5/5). Fokus pembangunan pada pendidikan juga terkait kesiapan Indonesia dalam memberdayakan bonus demografi yang diprediksi akan terjadi pada 2016.
Kerja sama Indonesia-UE fokus pada pendidikan
JAKARTA. Wakil Kepala Delegasi Uni Eropa (UE) untuk Indonesia, Brunei Darussalam, dan ASEAN Colin Crooks menyatakan kerja sama UE dan Indonesia akan fokus pada edukasi, terutama pendidikan dasar. UE berpendapat, Indonesia harus memperlebar akses bagi anak usia wajib belajar 9 tahun untuk mengenyam pendidikan. "Pendidikan dasar investasi paling penting karena mereka cikal bakal masa depan bangsa ini," ungkapnya di sela peluncuran EU Blue Book 2014 di Jakarta, Senin (5/5). Fokus pembangunan pada pendidikan juga terkait kesiapan Indonesia dalam memberdayakan bonus demografi yang diprediksi akan terjadi pada 2016.