JAKARTA. Inisiatif Badan penyelenggara jaminan sosial (BPJS) Kesehatan menggandeng PT Pos Indonesia sebagai mitra kerja seolah membawa angin segar bagi PT Pos Indonesia. Terbayang sudah tambahan pendapatan yang akan diterima PT Pos Indonesia. Direktur Utama PT Pos Indonesia, Poernomo mengatakan, pihaknya siap menerima mandat dari BPJS Kesehatan dalam mendistribusikan kartu Indonesia sehat (KIS). Selain itu, PT Pos juga akan menjalankan tugas berupa penyampaian informasi kepada peserta BPJS Kesehatan. Informasi yang nantinya dikirimkan melalui surat ini meliputi informasi pelayanan kesehatan, informasi kepesertaan, dan surat pengingat tunggakan iuran. Dengan demikian, peranan PT Pos sangat besar.
Kerjasama dengan BPJS berkah bagi PT Pos
JAKARTA. Inisiatif Badan penyelenggara jaminan sosial (BPJS) Kesehatan menggandeng PT Pos Indonesia sebagai mitra kerja seolah membawa angin segar bagi PT Pos Indonesia. Terbayang sudah tambahan pendapatan yang akan diterima PT Pos Indonesia. Direktur Utama PT Pos Indonesia, Poernomo mengatakan, pihaknya siap menerima mandat dari BPJS Kesehatan dalam mendistribusikan kartu Indonesia sehat (KIS). Selain itu, PT Pos juga akan menjalankan tugas berupa penyampaian informasi kepada peserta BPJS Kesehatan. Informasi yang nantinya dikirimkan melalui surat ini meliputi informasi pelayanan kesehatan, informasi kepesertaan, dan surat pengingat tunggakan iuran. Dengan demikian, peranan PT Pos sangat besar.