JAKARTA. Petinggi PT Kernel Oil Pte Ltd (KOPL) Indonesia, Simon Gunawan Tanjaya mengaku telah menggelontorkan sejumlah dana agar bisa melakukan ekspansi usaha dengan cara ikut tender di Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas). Sedangkan, dana yang dikucurkan sudah dilakukan sejak sebelum Lebaran. Menurutnya, hingga kini sudah US$ 700.000 yang diserahkannya melalui seorang pria yang mengaku menjabat sebagai sekretaris SKK Migas, bernama Deviardi . "Pak Simon mengakui ada penyerahan uang sebanyak 2 kali dalam bentuk dollar senilai US$ 300.000 sebelum Lebaran dan US$ 400.000 setelah Lebaran," kata kuasa hukumnya Junimart Girsang saat ditemui di kantor KPK, Jakarta, Selasa (19/8).
Kernel Oil akui setor US$ 700.000 untuk SKK Migas
JAKARTA. Petinggi PT Kernel Oil Pte Ltd (KOPL) Indonesia, Simon Gunawan Tanjaya mengaku telah menggelontorkan sejumlah dana agar bisa melakukan ekspansi usaha dengan cara ikut tender di Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas). Sedangkan, dana yang dikucurkan sudah dilakukan sejak sebelum Lebaran. Menurutnya, hingga kini sudah US$ 700.000 yang diserahkannya melalui seorang pria yang mengaku menjabat sebagai sekretaris SKK Migas, bernama Deviardi . "Pak Simon mengakui ada penyerahan uang sebanyak 2 kali dalam bentuk dollar senilai US$ 300.000 sebelum Lebaran dan US$ 400.000 setelah Lebaran," kata kuasa hukumnya Junimart Girsang saat ditemui di kantor KPK, Jakarta, Selasa (19/8).