KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina mengungkapkan kondisi global terkini akan berimbas terhadap bisnisnya dalam jangka pendek. Namun demikian, perusahaan migas milik negara ini sudah menyiapkan sejumlah strategi untuk memitigasi dampak tersebut. Direktur Keuangan Pertamina, Emma Sri Martini mengatakan dalam waktu yang relatif pendek terjadi dinamika perubahan dalam perekonomian dunia. Salah satu yang cukup mengejutkan adalah penurunan peringkat kredit Amerika Serikat, di mana hal ini mencerminkan ketidakpastian geopolitik dan ekonomi yang sedang menggema secara global. Sebagai perusahaan dalam bidang energi, Emma mengungkapkan, performa Pertamina sangat dipengaruhi ketidakpastian tersebut. Dua hal yang sangat mempengaruhi yakni perubahan nilai tukar dan disparitas suku bunga antara Bank Sentral Amerika Serikat (The Federal Reserve/The Fed) dan Bank Indonesia.
Ketidakpastian Geopolitik dan Ekonomi Global Akan Berimbas Pada Bisnis Pertamina
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina mengungkapkan kondisi global terkini akan berimbas terhadap bisnisnya dalam jangka pendek. Namun demikian, perusahaan migas milik negara ini sudah menyiapkan sejumlah strategi untuk memitigasi dampak tersebut. Direktur Keuangan Pertamina, Emma Sri Martini mengatakan dalam waktu yang relatif pendek terjadi dinamika perubahan dalam perekonomian dunia. Salah satu yang cukup mengejutkan adalah penurunan peringkat kredit Amerika Serikat, di mana hal ini mencerminkan ketidakpastian geopolitik dan ekonomi yang sedang menggema secara global. Sebagai perusahaan dalam bidang energi, Emma mengungkapkan, performa Pertamina sangat dipengaruhi ketidakpastian tersebut. Dua hal yang sangat mempengaruhi yakni perubahan nilai tukar dan disparitas suku bunga antara Bank Sentral Amerika Serikat (The Federal Reserve/The Fed) dan Bank Indonesia.