KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Anggaran (Banggar) DPR berharap pertumbuhan ekonomi nasional pada semester II 2023 jauh lebih baik dari kuartal I 2023 sebesar 5,03% year on year (YoY). Meski begitu, Ketua Banggar DPR Said Abdullah mengakui, pencapaian pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal tersebut masih lebih baik dari sejumlah negara maju dan kawasan. Pada kuartal I 2023 pertumbuhan ekonomi Tiongkok 4,5%, Jepang hanya 1,3%, Amerika Serikat 1,6%, India 4,1%, dan Uni Eropa hanya 1,3% Dia mengatakan, berbagai harga komoditas ekspor unggulan Indonesia seperti minyak sawit, nikel batubara, minyak bumi, cenderung menurun, dan dampaknya terasa pada kinerja ekspor Indonesia.
Ketua Banggar Berharap Pertumbuhan Ekonomi pada Semester II Makin Membaik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Anggaran (Banggar) DPR berharap pertumbuhan ekonomi nasional pada semester II 2023 jauh lebih baik dari kuartal I 2023 sebesar 5,03% year on year (YoY). Meski begitu, Ketua Banggar DPR Said Abdullah mengakui, pencapaian pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal tersebut masih lebih baik dari sejumlah negara maju dan kawasan. Pada kuartal I 2023 pertumbuhan ekonomi Tiongkok 4,5%, Jepang hanya 1,3%, Amerika Serikat 1,6%, India 4,1%, dan Uni Eropa hanya 1,3% Dia mengatakan, berbagai harga komoditas ekspor unggulan Indonesia seperti minyak sawit, nikel batubara, minyak bumi, cenderung menurun, dan dampaknya terasa pada kinerja ekspor Indonesia.