JAKARTA. Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi menjelaskan mengenai pertemuannya dengan Bos Agung Sedayu Group, Sugianto Kurniawan alias Aguan. Dia mengaku hubungannya dengan Aguan memang dekat karena Prasetio pernah bekerja dengan Aguan. "Saya kan pernah jadi anak buahnya Pak Aguan, pernah kerja di salah satu perusahaannya," ujar Prasetio ketika dihubungi, Rabu (20/4). Prasetio mengatakan, semenjak dia menjadi ketua DPRD DKI, dia tidak pernah lagi mengunjungi Aguan untuk sekadar silahturahim. Akhirnya, dia berinisiatif untuk mengunjungi mantan bosnya itu. "Secara pribadi aku datang ke sanalah. Aku enggak ada pikiran apa-apa. Aku ngajak yang lain supaya kenalan aja," ujar Prasetio.
Ketua DPRD DKI: Saya pernah jadi anak buah Aguan
JAKARTA. Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi menjelaskan mengenai pertemuannya dengan Bos Agung Sedayu Group, Sugianto Kurniawan alias Aguan. Dia mengaku hubungannya dengan Aguan memang dekat karena Prasetio pernah bekerja dengan Aguan. "Saya kan pernah jadi anak buahnya Pak Aguan, pernah kerja di salah satu perusahaannya," ujar Prasetio ketika dihubungi, Rabu (20/4). Prasetio mengatakan, semenjak dia menjadi ketua DPRD DKI, dia tidak pernah lagi mengunjungi Aguan untuk sekadar silahturahim. Akhirnya, dia berinisiatif untuk mengunjungi mantan bosnya itu. "Secara pribadi aku datang ke sanalah. Aku enggak ada pikiran apa-apa. Aku ngajak yang lain supaya kenalan aja," ujar Prasetio.