Ketua Kadin DKI Ajak Pengusaha Beri Perhatian Lebih Bagi Pertumbuhan UMKM



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA – Perayaan ulang tahun ke-55 Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia berlangsung meriah dengan kehadiran lebih dari 5.000 peserta dalam acara Fun Walk di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Minggu (24/9/2023).

Sejak pagi, peserta yang melakukan jalan santai sepanjang 5,5 kilometer itu sudah berkumpul di lokasi. Banyak di antara mereka yang merupakan pengusaha, saling berbincang dan bersenda gurau. 

Resmi memulai acara, bendara start dinaikkan oleh Bambang Soesatyo, Ketua MPR RI, ditemani oleh Diana Dewi, Ketua Umum KADIN DKI Jakarta, dan Shinta Khamandani, Wakil Ketua Umum Bidang Maritim, Investasi Dan Luar Negeri KADIN Indonesia.


Baca Juga: Upaya Mengentaskan Stunting dan Pemberdayaan UMKM di DKI Jakarta

Diana Dewi menyampaikan rasa syukurnya melihat KADIN Indonesia yang sudah berumur 55 tahun. Menurutnya, lembaga ini telah melewati berbagai tantangan, termasuk pandemi Covid-19.

 "Dengan bertambahnya usia, kami berharap KADIN semakin matang dalam mendukung dan melindungi pengusaha di Indonesia, termasuk UMKM. Kehadiran KADIN bukan hanya untuk pengusaha besar, tetapi untuk seluruh pelaku usaha di negara ini," ujar Diana dalam siaran pers, Senin (25/9).

Salah satu fokus KADIN adalah memastikan pelaku usaha, khususnya UMKM, dapat memanfaatkan teknologi digital untuk memperluas bisnis. KADIN DKI Jakarta, misalnya, telah menginisiasi kerja sama bisnis antara pelaku usaha di Jakarta dengan berbagai negara seperti Vietnam, Singapura, dan Inggris.

Pada kesempatan yang sama, Aldi Imam Wibowo, Ketua Forum Corporate Social Responsibility Provinsi DKI Jakarta, menekankan pentingnya peran KADIN dalam membantu pengembangan usaha dan keberlanjutan sosial. Acara tersebut dimeriahkan dengan pertunjukan musik, pembagian hadiah menarik seperti motor listrik, sepeda, dan voucher belanja.

Baca Juga: Ditunjuk Knowledge Partner di ISF2023, P&G Bagikan Inisiatif Terbaru Integrasi Bisnis

Ketua Umum KADIN Indonesia, Arsjad Rasyid, dalam acara itu melaksanakan pemotongan tumpeng yang diberikan kepada Diana Dewi sebagai simbol kebersamaan.

Diana berharap, pertumbuhan ekonomi Indonesia akan semakin meningkat dengan dukungan dari KADIN dan semua pengusaha menjadi lebih maju serta meningkatkan kesejahteraan para pekerja.

Terakhir, Ketua Panitia HUT ke-55 KADIN Indonesia, Carmelita Hartoto, mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh KADIN DKI Jakarta di bawah kepemimpinan Diana Dewi dalam mensukseskan acara tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli