Kiat melindungi mata ketika seharian WFH di depan komputer



KONTAN.CO.ID - Kesehatan mata merupakan sesuatu yang tidak boleh untuk dihiraukan begitu saja. Apalagi di masa pandemi yang mengharuskan semua orang melakukan aktifitas di dalam rumah terutama saat PPKM. Bekerja online, sekolah online, belajar online, rapat online, maupun bersapa dengan kerabat pun dilakukan secara online.

Terus menerus menatap layar komputer dapat membuat mata lelah dan membahayakan kesehatan mata. Bahkan dapat membuat kepala sering terasa pusing. Jika sudah begini bisa-bisa segala urusan pekerjaan yang dilakukan saat WFH menjadi terganggu.

Dalam laman Popsugar, untuk mengurangi resiko penurunan kesehatan mata terutama saat PPKM ada baiknya untuk Anda mendownload extention Google Chrome bernama Eyecare .

Baca Juga: Promo Superindo periode 16-18 Juli 2021, diskon akhir pekan!

Eyecare ini ditujukan bagi penggunanya yang memiliki mobilitas online tinggi. Dengan memasang timer atau pengingat pada program ini Anda dapat memiliki waktu istirahat terutama untuk mata Anda.

Notifikasi pengingat akan muncul pada layar komputer Anda, sehingga Anda dapat menggunakan pengingat tersebut untuk rehat sejenak dari pekerjaan online Anda.

Saat istirahat WFH Anda kini dapat menjadi saat istirahat juga bagi mata. Melansir dari Popsugar, mata sebaiknya memiliki waktu istirahat selama 20 menit. Panduan 20-20-20 pun dapat diikuti agar kesehatan mata tetap dapat terjaga dengan baik.

Setiap 20 menit sebaiknya membiarkan mata Anda jauh dari benda benda elektronik. Pandanglah sesuatu atau objek lain setinggi 20 kaki atau kurang lebih 6 meter selama 20 detik. Gunakan panduan tersebut secara rutin. Maka kesehatan mata dapat tetap terjaga dengan baik.

Selanjutnya: Promo Indomaret Hanya 5 Hari diskonan Idul Adha, 16-20 Juli 2021!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Christ Penthatesia