Kiat Menabung Valas Buat Dana Jalan-Jalan Ke Luar Negeri



MOMSMONEY.ID - Hendak mengunjungi luar negeri ada baiknya menabung mata uang asing alias valas. Tak hanya itu, guna tabungan valas juga untuk transaksi dengan mata uang asing. 

Lusiana Darmawan, perencana keuangan Oneshildt mengatakan tabungan valas cocok untuk beberapa tujuan. Bisa karena memiliki rencana jalan-jalan ke luar negeri. Selain itu juga untuk mengumpulkan dana pendidikan di luar negeri yang butuh mata uang asing. 

"Cocok jika punya tujuan keuangan untuk pembayaran transaksi dengan mata uang asing," kata Lusiana. 


Baca Juga: Nasabah Valas Wajib Periksa Kurs Dollar Rupiah di BCA Hari Ini Jumat, 7 Juli 2023

Lusi melihat kelebihan tabungan valas jika diperuntukkan untuk tujuan keuangan yang dibiayai dengan valas akan lebih baik jika dibandingkan dengan menukar uang rupiah ke mata uang asing saat dananya dibutuhkan. 

 "Jadi bisa dicicil sehingga dapat rata-rata fluktuasi nilai tukar yang lebih baik ketimbang langsung beli di satu titik saat dibutuhkan. Yang mana kita tidak tahu seberapa kuat nilai tukar terhadap valas tersebut," ujarnya. 

Akan tetapi, Anda harus mengetahui kekurangan dari tabungan valas ini. Lusi bilang pada umumnya bank menetapkan setoran awal yang cukup besar untuk simpanan valas. 

Disamping itu, jika saldo di bawah angka tertentu malah dikenakan biaya. Namun, di beberapa bank digital sekarang diberi kemudahan untuk jual beli valas tanpa saldo minimum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Francisca bertha