JAKARTA. Hingga saat ini, proses akusisi PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) oleh PT Pertamina masih belum rampung. VP Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro mengatakan proses akuisisi 22% saham Agro Capital BV dan Agro Glochemical Indotama di TPPI oleh Pertamina masih dalam proses. "Kami fokus pada pengoperasian kilang dahulu," ujar Wianda pada KONTAN Kamis (15/10). Kendati akuisis belum rampung, kilang TPPI di Tuban, Jawa Timur memang telah berhasil berproduksi pada awal Oktober 2015. Kilang ini terus dipacu untuk meningkatkan produksinya. Maklum, saat ini kilang TPPI menjadi salah satu andalan bagi Pertamina untuk mengurangi impor bahan bakar minyak (BBM).
Kilang TPPI bisa produksi 2 juta barel per bulan
JAKARTA. Hingga saat ini, proses akusisi PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) oleh PT Pertamina masih belum rampung. VP Corporate Communication Pertamina, Wianda Pusponegoro mengatakan proses akuisisi 22% saham Agro Capital BV dan Agro Glochemical Indotama di TPPI oleh Pertamina masih dalam proses. "Kami fokus pada pengoperasian kilang dahulu," ujar Wianda pada KONTAN Kamis (15/10). Kendati akuisis belum rampung, kilang TPPI di Tuban, Jawa Timur memang telah berhasil berproduksi pada awal Oktober 2015. Kilang ini terus dipacu untuk meningkatkan produksinya. Maklum, saat ini kilang TPPI menjadi salah satu andalan bagi Pertamina untuk mengurangi impor bahan bakar minyak (BBM).