KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Performa perak memudar seiring penguatan dollar Amerika Serikat (AS). Namun harga perak masih berpotensi menguat jika permintaan perak untuk industri meningkat. Rabu (25/10), per pukul 17.30 WIB, harga perak kontrak pengiriman Desember 2017 di Commodity Exchange melemah 0,56% ke US$ 16,87 per ons troi. Sepekan terakhir, harga perak tergerus 0,75%. Research & Analyst Asia Tradepoint Futures Andri Hardianto mengatakan, pergerakan harga perak cenderung mirip dengan harga emas. "Harga perak masih terimbas dominasi dollar AS yang menguat," terang Andri, kemarin.
Kilau perak memudar saat dollar mekar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Performa perak memudar seiring penguatan dollar Amerika Serikat (AS). Namun harga perak masih berpotensi menguat jika permintaan perak untuk industri meningkat. Rabu (25/10), per pukul 17.30 WIB, harga perak kontrak pengiriman Desember 2017 di Commodity Exchange melemah 0,56% ke US$ 16,87 per ons troi. Sepekan terakhir, harga perak tergerus 0,75%. Research & Analyst Asia Tradepoint Futures Andri Hardianto mengatakan, pergerakan harga perak cenderung mirip dengan harga emas. "Harga perak masih terimbas dominasi dollar AS yang menguat," terang Andri, kemarin.