KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kimia Farma Tbk (Persero) berusaha memainkan semua lini bisnisnya di tahun ini. Emiten berkode KAEF ini tak ingin menyia-nyiakan kekuatan perseroan di berbagai segmen usaha. Salah satunya segmen penjualan kosmetik. Dikenal dengan produk bedak dan skincare, perusahaan plat merah ini sampai tahun 2018 terbilang sukses mengerek penjualan produk kecantikan tersebut. Berkaca pada laporan keuangan 2018 kemarin, penjualan segmen obat Over the Counter (OTC) dan kosmetik pada produksi entitas menyumbang sebanyak 5,8% dari total revenue perseroan yang sebanyak Rp 7,45 triliun.
Kimia Farma (KAEF) gali potensi penjualan kosmetik di tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kimia Farma Tbk (Persero) berusaha memainkan semua lini bisnisnya di tahun ini. Emiten berkode KAEF ini tak ingin menyia-nyiakan kekuatan perseroan di berbagai segmen usaha. Salah satunya segmen penjualan kosmetik. Dikenal dengan produk bedak dan skincare, perusahaan plat merah ini sampai tahun 2018 terbilang sukses mengerek penjualan produk kecantikan tersebut. Berkaca pada laporan keuangan 2018 kemarin, penjualan segmen obat Over the Counter (OTC) dan kosmetik pada produksi entitas menyumbang sebanyak 5,8% dari total revenue perseroan yang sebanyak Rp 7,45 triliun.