KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Persaingan bank digital di industri perbankan tanah air memang terlihat kian sengit. Selain bersaing dengan sesama bank digital, mereka juga kalah saing dengan bank-bank umum lainnya yang memiliki market share yang lebih besar ditambah bank umum juga terus mengembangkan inovasi layanan digitalnya. Di sisi lain, bank-bank digital tidak memiliki produk sebanyak bank umum, pasalnya mereka masih meniti tahap demi tahap mulai dari mengurus izin produk sampai dengan tahap menarik nasabah untuk menggunakan layanan produknya. Sebelumnya analis mengatakan, kinerja bank digital dapat terus melaju apabila ekosistemnya berkembang dengan baik. Dalam kata lain, tanpa didukung oleh ekosistem nampaknya akan sulit untuk bank digital dapat memacu kinerjanya dengan pesat, karena ekosistem akan mempengaruhi user engagement yang berdampak pada terdorongnya peningkatan transaksi bank.
Kinerja Bank Digital Terdorong Ekosistem Grup
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Persaingan bank digital di industri perbankan tanah air memang terlihat kian sengit. Selain bersaing dengan sesama bank digital, mereka juga kalah saing dengan bank-bank umum lainnya yang memiliki market share yang lebih besar ditambah bank umum juga terus mengembangkan inovasi layanan digitalnya. Di sisi lain, bank-bank digital tidak memiliki produk sebanyak bank umum, pasalnya mereka masih meniti tahap demi tahap mulai dari mengurus izin produk sampai dengan tahap menarik nasabah untuk menggunakan layanan produknya. Sebelumnya analis mengatakan, kinerja bank digital dapat terus melaju apabila ekosistemnya berkembang dengan baik. Dalam kata lain, tanpa didukung oleh ekosistem nampaknya akan sulit untuk bank digital dapat memacu kinerjanya dengan pesat, karena ekosistem akan mempengaruhi user engagement yang berdampak pada terdorongnya peningkatan transaksi bank.