Kinerja ekspor nonmigas di bulan Maret 2011 naik 25,47%



JAKARTA. Berdasarkan data yang dikeluarkan Kementerian Perdagangan (Kemendag), ekspor nonmigas pada bulan Maret 2011 mencapai US$ 13,3 miliar, naik 25,47% dibandingkan periode yang sama di 2010 yakni sebesar US$ 10,6 miliar.Pencapaian ekspor nonmigas sebesar itu mendongkrak pencapaian ekspor nonmigas selama kuartal I 2011. Ekspor nonmigas pada kuartal I 2011 mencapai US$ 37,1 miliar atau meningkat 28,7% dari periode yang sama tahun 2010 yang sebesar US$ 28,8 miliar. Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengatakan, peningkatan ekspor nonmigas di kuartal I tahun ini ditopang oleh membaiknya kinerja ekspor ke beberapa negara tujuan utama. Beberapa negara tujuan utama ekspor yang makin membaik di antaranya Thailand, Amerika Serikat, dan Belanda. Ekspor nonmigas yang meningkat yakni produk komoditi seperti karet sebesar US$ 2,2 juta, dan ekspor sawit sebesar US$ 2,4 juta. “Sementara ekspor tekstil dan produk tekstil (TPT) sebesar US$ 1,8 juta,” ujarnya hari ini (3/5).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Rizki Caturini