Kinerja Indah Kiat (INKP) Berpotensi Terungkit pada 2024, Ini Pendorongnya



 

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendapatan dana laba bersih PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) kompak merosot sepanjang 2023. Kendati begitu, kinerja INKP berpotensi kembali bangkit pada tahun ini. 

Melansir laporan keuangan tahun buku 2023, INKP mencatatkan penjualan neto sebesar US$ 3,47 miliar. Raihan ini ambles 13,08% secara tahunan atau Year on Year (YoY) dari US$ 4 miliar di 2022. 

Dari kinerja operasional, INKP membukukan laba usaha sebesar US$ 787,72 juta pada 2023. Sementara laba bersih yang INKP anjlok 52,02% secara tahunan menjadi US$ 411,46 juta di 2023. 


Baca Juga: Makin Fokus di Bisnis Nikel, Harum Energy (HRUM) Akuisisi Blue Sparking Energy

Investment Analyst Stockbit Sekuritas Theodorus Melvin mengatakan kinerja INKP pada kuartal IV-2023 dapat pulih secara kuartalan sejalan dengan proyeksinya karena ada kenaikan harga pulp. 

Pada kuartal IV-2023, entitas Grup Sinarmas ini membukukan laba bersih US$ 91 juta atau meningkat 73% QnQ. Pada periode yang sama, pendapatan INKP juga naik 5% QnQ. 

 
INKP Chart by TradingView

Di sisi lain, Theodorus menilai penurunan kinerja INKP secara tahunan telah diekspektasikan oleh pasar akibat efek high base pada 2022 imbas naiknya harga komoditas karena perang Rusia–Ukraina.

Baca Juga: Mencermati Kinerja Emiten Konglomerasi Sepanjang 2023 dan Rekomendasi Analis

"Ke depannya, kami memperkirakan kinerja INKP masih tetap solid secara kuartalan seiring harga pulp yang naik dan stabil di level US$ 654 per ton pada kuartal I-2024," jelas dia dalam riset, Selasa (3/4). 

Theodorus memproyeksikan secara keseluruhan kinerja INKP pada 2024 berpotensi naik. Ini didorong oleh kontribusi tambahan pabrik baru yang akan meningkatkan volume penjualan kertas industri sebesar 16% secara tahunan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli