KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja keuangan emiten anggota Grup Salim, yakni PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) dan Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP), bergerak datar di tahun lalu. Contoh INDF. Tahun lalu, emiten ini mencatatkan penjualan Rp 70,19 triliun. Jumlah ini naik 5,30% year-on-year (yoy). Penyumbang terbesar masih berasal dari lini produk konsumen bermerek sebesar 50%. Adapun lini bisnis Bogasari menyumbang 22% penjualan, agribisnis 20% dan distribusi menyumbang 8%. Pada tahun lalu, INDF meraih laba bersih senilai Rp 4,17 triliun atau naik tipis 0,58% (yoy). Alhasil, margin laba bersih INDF tahun lalu turun menjadi 5,9% dari 6,2%.
Kinerja keuangan Indofood dan ICBP cuma naik tipis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja keuangan emiten anggota Grup Salim, yakni PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) dan Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP), bergerak datar di tahun lalu. Contoh INDF. Tahun lalu, emiten ini mencatatkan penjualan Rp 70,19 triliun. Jumlah ini naik 5,30% year-on-year (yoy). Penyumbang terbesar masih berasal dari lini produk konsumen bermerek sebesar 50%. Adapun lini bisnis Bogasari menyumbang 22% penjualan, agribisnis 20% dan distribusi menyumbang 8%. Pada tahun lalu, INDF meraih laba bersih senilai Rp 4,17 triliun atau naik tipis 0,58% (yoy). Alhasil, margin laba bersih INDF tahun lalu turun menjadi 5,9% dari 6,2%.