Kinerja kuartal I-2019 naik, ini rekomendasi analis bagi saham Indomobil Multi (IMJS)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Per kuartal I-2019, PT Indomobil Jasa Multi Jasa Tbk (IMJS) mencatat kenaikan pendapatan sebesar 27,53% secara tahunan menjadi Rp 938,92 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan IMJS, pendapatan ini berasal dari jasa keuangan serta dari sewa kendaraan dan bisnis terkait, baik dari pihak ketiga maupun pihak berelasi.

Per kuartal I-2019, pendapatan jasa keuangan dari pihak ketiga naik 23,73% menjadi Rp 484,97 miliar. Pada periode sama tahun sebelumnya, pendapatan jasa keuangan dari pihak ketiga tersebut adalah sebesar Rp 391,95 miliar. Sementara itu, pendapatan jasa keuangan dari pihak berelasi naik 185,26% menjadi Rp 17,23 miliar. Pada periode sama tahun sebelumnya, pendapatan ini adalah sebesar Rp 6,04 miliar.


Sementara itu, pendapatan sewa kendaraan dan bisnis terkait dari pihak ketiga per kuartal I-2019 adalah sebesar Rp 345,15 miliar. Angka ini naik 34% dari periode sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 257,57 miliar. Begitu juga dengan pendapatan segmen ini dari pihak ketiga yang naik sebesar 13,52%, dari Rp 80,65 miliar menjadi Rp 91,56 miliar.

Di samping itu, per kuartal I-2019, emiten ini juga meraup laba bersih sebesar Rp 57,14 miliar, naik 14,76% secara tahunan. 

Analis Panin Sekuritas William Hartanto mengatakan, secara teknikal kinerja keuangan yang baik ini tercermin dalam pergerakan harga saham IMJS.  William mengatakan, investor bisa buy saham IMJS dengan support area di Rp 585-Rp 600. 

Per perdagangan Jumat (3/5), harga saham IMJS mencapai level Rp 610. Untuk perdagangan Senin (6/5), William memprediksi harga saham IMJS akan menguat tipis di kisaran Rp 600-Rp 615.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi