KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Perusahaan pengelola aset terbesar dunia, BlackRock, mencatat lonjakan kinerja pada kuartal IV 2024 seiring reli pasar keuangan global. Aset kelolaan (assets under management/AUM) BlackRock menembus rekor baru sebesar US$ 14,04 triliun. Kenaikan ini turut mendorong laba perusahaan. BlackRock membukukan laba bersih yang disesuaikan sebesar US$v2,18 miliar atau US$v13,16 per saham pada periode Oktober–Desember 2024, naik dari US$ 1,87 miliar atau US$ 11,93 per saham pada periode yang sama tahun sebelumnya. Reli pasar saham AS, yang dipicu antusiasme terhadap kecerdasan buatan (AI), meredanya suku bunga, serta pertumbuhan ekonomi yang stabil, mendorong peningkatan pendapatan berbasis biaya. Investor juga kembali membanjiri produk indeks berbiaya rendah.
Kinerja Melonjak, Aset Kelolaan BlackRock Tembus Rekor US$ 14 Triliun
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Perusahaan pengelola aset terbesar dunia, BlackRock, mencatat lonjakan kinerja pada kuartal IV 2024 seiring reli pasar keuangan global. Aset kelolaan (assets under management/AUM) BlackRock menembus rekor baru sebesar US$ 14,04 triliun. Kenaikan ini turut mendorong laba perusahaan. BlackRock membukukan laba bersih yang disesuaikan sebesar US$v2,18 miliar atau US$v13,16 per saham pada periode Oktober–Desember 2024, naik dari US$ 1,87 miliar atau US$ 11,93 per saham pada periode yang sama tahun sebelumnya. Reli pasar saham AS, yang dipicu antusiasme terhadap kecerdasan buatan (AI), meredanya suku bunga, serta pertumbuhan ekonomi yang stabil, mendorong peningkatan pendapatan berbasis biaya. Investor juga kembali membanjiri produk indeks berbiaya rendah.
TAG: