KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Emdeki Utama Tbk (MDKI) sudah resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) sejak 25 September 2017 lalu. Emiten industri kalsium karbida ini melantai di bursa dengan harga Rp 600 per saham. Hingga penutupan perdagangan sesi I, Senin (23/10), saham MDKI telah turun 56,99% ke harga Rp 258 per saham. Kondisi ini jauh berbeda jika dibandingkan saham PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS). Meski baru melantai di bursa pada 5 Oktober 2017 lalu, harga saham KIOS sudah berhasil naik 56,13% dalam waktu seminggu. Bahkan, pada Jumat (20/10) lalu, saham KIOS disuspensi oleh BEI. Tak hanya itu, perdagangan waran seri I KIOS (KIOS-W) juga dikunci oleh BEI. Sebagai informasi, harga saham KIOS pada penutupan perdagangan Kamis (19/10) berada di level Rp 3.310 per saham, naik 24,91% dari hari sebelumnya.
Kinerja saham Emdeki Utama terganjal industri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Emdeki Utama Tbk (MDKI) sudah resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) sejak 25 September 2017 lalu. Emiten industri kalsium karbida ini melantai di bursa dengan harga Rp 600 per saham. Hingga penutupan perdagangan sesi I, Senin (23/10), saham MDKI telah turun 56,99% ke harga Rp 258 per saham. Kondisi ini jauh berbeda jika dibandingkan saham PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS). Meski baru melantai di bursa pada 5 Oktober 2017 lalu, harga saham KIOS sudah berhasil naik 56,13% dalam waktu seminggu. Bahkan, pada Jumat (20/10) lalu, saham KIOS disuspensi oleh BEI. Tak hanya itu, perdagangan waran seri I KIOS (KIOS-W) juga dikunci oleh BEI. Sebagai informasi, harga saham KIOS pada penutupan perdagangan Kamis (19/10) berada di level Rp 3.310 per saham, naik 24,91% dari hari sebelumnya.