KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah analis memprediksi bahwa kinerja dan saham emiten logistik dan transportasi akan cemerlang pada tahun ini. Mengingat pesatnya pertumbuhan e-commerce di Indonesia serta infrastruktur yang terus digenjot pemerintah. Pernyataan analis tersebut diamini oleh salah satu emiten PT Satria Antaran Prima Tbk (SAPX). Menurut Direktur Utama Satria Antaran Prima Budiyanto Darmastono, hal ini kemungkinan besar terjadi akibat topangan bisnis e-commerce di Indonesia yang menggunakan jasa angkut. "Diperkirakan tahun ini pertumbuhan e-commerce naik lagi, kemudian jumlah pemakai Android di Indonesia juga sangat tinggi. Jadi berpengaruh terhadap penjualan via e-commerce dan juga kontrak dengan jasa pengiriman barang," tutur Budi kepada Kontan.co.id, Senin (18/3).
Kinerja Satria Antaran Prima (SAPX) disokong bisnis e-commerce
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah analis memprediksi bahwa kinerja dan saham emiten logistik dan transportasi akan cemerlang pada tahun ini. Mengingat pesatnya pertumbuhan e-commerce di Indonesia serta infrastruktur yang terus digenjot pemerintah. Pernyataan analis tersebut diamini oleh salah satu emiten PT Satria Antaran Prima Tbk (SAPX). Menurut Direktur Utama Satria Antaran Prima Budiyanto Darmastono, hal ini kemungkinan besar terjadi akibat topangan bisnis e-commerce di Indonesia yang menggunakan jasa angkut. "Diperkirakan tahun ini pertumbuhan e-commerce naik lagi, kemudian jumlah pemakai Android di Indonesia juga sangat tinggi. Jadi berpengaruh terhadap penjualan via e-commerce dan juga kontrak dengan jasa pengiriman barang," tutur Budi kepada Kontan.co.id, Senin (18/3).