Kinerja Solid, Cek Rekomendasi Saham Ekalya Purnamasari (ELPI)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelayaran Nasional Ekalya Purnamasari Tbk (ELPI) berhasil mempertahankan pertumbuhan yang solid sepanjang sembilan bulan pertama di 2023. 

Merujuk laporan keuangan per 30 September 2023, pendapatan ELPI melonjak 76,22% secara tahunan atau year on year (YoY) menjadi Rp 806,05 miliar dari Rp 457,39 miliar. 

Laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ELPI kepada entitas induk mencapai Rp 146,55 miliar. Nilai tersebut bertumbuh 76,58% secara tahunan dari Rp 82,99 miliar. 


Direktur Pelayaran Nasional Ekalya Purnamasari Efilya Kusumadewi menjelaskan kontribusi laba perusahaan masih didominasi oleh segmen usaha offshore sebesar 92% dan non-offshore 8%.  

Baca Juga: Laba Bersih Ekalya Purnamasari (ELPI) Tumbuh Subur, Ini Pendorongnya

Adapun pendapatan dari segmen usaha offshore berkontribusi sebesar 61% dari total pendapatan atau sekitar Rp 492,40 miliar. Sementara sisanya berasal dari pendapatan non-offshore

Head of Research Semesta Indovest Sekuritas Tobias Bernas menjabarkan, berkaca dari capaian di 2023 dan sepanjang tahun ini, kinerja ELPI berpotensi tumbuh hingga 2025. 

"Pertumbuhan ini seiringan dengan investasi offshore yang diproyeksikan akan tumbuh secara stabil hingga 2026 dengan CAGR 6,20%," jelas dia dalam riset 11 November 2023. 

Semesta Indovest Sekuritas memproyeksikan pendapatan ELPI bisa mencapai Rp 927 miliar pada 2023. Kemudian pada 2024, pendapatan ELPI diramal bisa menembus Rp 1 triliun.

Baca Juga: Ekalya Purnamasari (ELPI) Mengembangkan Multicat Hybrid Power Vessel

Tobias menjelaskan pertumbuhan kinerja ELPI juga akan terdorong berkat diversifikasi bisnis yang dilakukan Ekalya Purnamasari ke segmen non-offshore untuk mengangkut batubara. 

"Dengan potensi pertumbuhan industri maupun perseroan, kami percaya bahwa ELPI dapat mencatatkan pertumbuhan yang baik," jelas dia. 

Adapun Semesta Indovest Sekuritas merekomendasikan beli saham ELPI dengan target harga Rp 500 per saham. Ini mencerminkan PE di level 19,23 kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi