KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Solusi Sinergi Digital Tbk SURGE (WIFI) alias Surge mengumumkan pencapaian kinerja yang meningkat pada kuartal ketiga Tahun 2023. Sepanjang triwulan III Tahun 2023, laba bersih perseroan tercatat meningkat secara signifikan sebesar 73,07% dari sebelumnya Rp 13,70 miliar pada triwulan III 2022 menjadi sebesar Rp 23,72 miliar pada triwulan III 2023, sebagaimana tercatat dalam laporan keuangan perseroan yang telah dilaporkan. Pendapatan bersih juga bertumbuh sebesar 24,12% dari Rp 304,59 miliar pada triwulan III tahun 2022 menjadi Rp 378,08 miliar pada triwulan III tahun 2023. Diikuti dengan total aset yang meningkat 8,68% secara year to date dari Rp 1,40 triliun pada akhir tahun 2022 menjadi Rp 1,52 triliun pada triwulan III tahun 2023. Peningkatan juga diikuti oleh meningkatnya Ekuitas Perusahaan, yang meningkat sebesar 3,92% secara year to date dari Rp 612,72 miliar pada akhir tahun 2022 menjadi Rp 636,74 miliar pada triwulan III 2023.
Kinerja Surge (WIFI) Melesat hingga Kuartal III, Ini Pemicunya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Solusi Sinergi Digital Tbk SURGE (WIFI) alias Surge mengumumkan pencapaian kinerja yang meningkat pada kuartal ketiga Tahun 2023. Sepanjang triwulan III Tahun 2023, laba bersih perseroan tercatat meningkat secara signifikan sebesar 73,07% dari sebelumnya Rp 13,70 miliar pada triwulan III 2022 menjadi sebesar Rp 23,72 miliar pada triwulan III 2023, sebagaimana tercatat dalam laporan keuangan perseroan yang telah dilaporkan. Pendapatan bersih juga bertumbuh sebesar 24,12% dari Rp 304,59 miliar pada triwulan III tahun 2022 menjadi Rp 378,08 miliar pada triwulan III tahun 2023. Diikuti dengan total aset yang meningkat 8,68% secara year to date dari Rp 1,40 triliun pada akhir tahun 2022 menjadi Rp 1,52 triliun pada triwulan III tahun 2023. Peningkatan juga diikuti oleh meningkatnya Ekuitas Perusahaan, yang meningkat sebesar 3,92% secara year to date dari Rp 612,72 miliar pada akhir tahun 2022 menjadi Rp 636,74 miliar pada triwulan III 2023.