KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) membukukan laba bersih senilai Rp 1 triliun sepanjang semester pertama 2023. Jumlah ini naik 7,8% dari realisasi laba bersih di periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 955,46 miliar. Meski demikian, realisasi ini berada di bawah perkiraan MNC Sekuritas, yakni hanya mewakili 38,6% dari estimasi dan 39,5% dari estimasi konsensus. Hanya saja, margin bersih AKRA berhasil naik menjadi 5,2% dari sebelumnya hanya 4,3% di paruh pertama 2022. Pertumbuhan margin bersih ini didukung oleh peningkatan margin laba kotor AKRA menjadi 9,1% dari sebelumnya hanya 7,3%. Analis MNC Sekuritas Andrew Sebastian Susilo menilai, kenaikan margin ini seiring pertumbuhan laba kotor segmen kawasan industri yang solid.
Kinerja Terangkat Penjualan Lahan Industri, Simak Rekomendasi Saham AKRA
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) membukukan laba bersih senilai Rp 1 triliun sepanjang semester pertama 2023. Jumlah ini naik 7,8% dari realisasi laba bersih di periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 955,46 miliar. Meski demikian, realisasi ini berada di bawah perkiraan MNC Sekuritas, yakni hanya mewakili 38,6% dari estimasi dan 39,5% dari estimasi konsensus. Hanya saja, margin bersih AKRA berhasil naik menjadi 5,2% dari sebelumnya hanya 4,3% di paruh pertama 2022. Pertumbuhan margin bersih ini didukung oleh peningkatan margin laba kotor AKRA menjadi 9,1% dari sebelumnya hanya 7,3%. Analis MNC Sekuritas Andrew Sebastian Susilo menilai, kenaikan margin ini seiring pertumbuhan laba kotor segmen kawasan industri yang solid.