Kinerja TLKM per September 2014 stagnan



JAKARTA. Laba bersih PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) sepanjang Januari-September 2014 cenderng stagnan secara year-on-year (yoy). BUMN halo-halo ini mencatatkan laba bersih sebesar Rp 11,43 triliun per akhir September 2014.Sebagai perbandingan, laba bersih perseroan per akhir September 2013 sebesar Rp 11,05 triliun. Hal ini disebabkan, perseroan hanya mampu meningkatkan pendapatan sekitar 7% dari Rp 61,49 triliun menjadi Rp 65,84 triliun. Sementara itu, sejumlah beban perseroan membengkak. Misalnya, beban operasi, pemeliharaan dan jasa telekomunikasi yang naik dari Rp 14,11 triliun menjadi Rp 16,6 triliun. Beban penyusutan dan amortisasi juga naik dari Rp 11,07 triliun menjadi Rp 12,03 triliun. Begitu pula dengan beban karyawan serta beban interkoneksi. Masing-masing meningkat sebesar 3,59% menjadi Rp 7,21 triliun dan 1,37% menjadi Rp 3,68 triliun. Beban pemasaran pun ikut terangkat dari Rp 2,1 triliun menjadi Rp 2,31 triliun. TLKM juga mencatatakan rugi kurs akibat penjabaran laporan keuangan senilai Rp 13 miliar. Adapun, laba bersih per saham TLKM per akhir September 2014 sebesar Rp 117,36. Pada September tahun lalu, laba per saham emiten pelat merah ini sebesar Rp 115,05.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Sanny Cicilia